Press Centre

Others

GrabExpress Selenggarakan Seminar Digital Marketing untuk Dukung Pertumbuhan Bisnis Wirausahawan Lokal di Balikpapan

Grab, Online-to-Offline (O2O) mobile platform terkemuka di Indonesia hari ini mengajak wirausahawan lokal di Balikpapan untuk mendorong pertumbuhan bisnis mereka dengan menyelenggarakan seminar pemasaran digital dengan tema “Resolusi Sukses Bareng GrabExpress”.

Balikpapan, 19 Januari 2019 – Grab, Online-to-Offline (O2O) mobile platform terkemuka di Indonesia hari ini mengajak wirausahawan lokal di Balikpapan untuk mendorong pertumbuhan bisnis mereka dengan menyelenggarakan seminar pemasaran digital dengan tema “Resolusi Sukses Bareng GrabExpress”. Grab ingin mendukung pertumbuhan bisnis wirausahawan lokal di Tanah Air melalui penyediaan layanan pengiriman barang GrabExpress yang semakin mudah, cepat, dan nyaman. Seminar yang diikuti oleh 70 peserta ini juga bekerja sama dengan sejumlah komunitas e-commerce di Balikpapan, termasuk Bukalapak dan Tokopedia.

GrabExpress berkomitmen untuk terus mendukung wirausahawan lokal Indonesia untuk bertumbuh. Berdasarkan data dari Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi & UKM Provinsi Kalimantan Timur di tahun 2017, 18% total UMKM di Kalimantan Timur berasal dari Kota Balikpapan dengan jumlah lebih dari 57 ribu usaha. UMKM juga berkontribusi terhadap 12,18% PDB Kalimantan Timur. Google & Temasek di tahun 2016 juga memperkirakan peluang pertumbuhan bisnis e-commerce Indonesia bisa mencapai 52% dari total peluang e-commerce di seluruh Asia Tenggara, mencapai US$ 46 miliar pada 2025. Pesatnya potensi pertumbuhan ini berbanding lurus dengan meningkatnya peluang berkembangnya layanan pengiriman barang yang aman dan terpercaya. Kemajuan ekonomi digital memiliki potensi besar untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia dan bisnis UMKM diperkirakan akan tumbuh dua kali lipat setelah beralih ke platform pemasaran online.

Mediko Azwar, Marketing Director Grab Indonesia menjelaskan, “Dengan memanfaatkan keunggulan teknologi yang kami miliki, GrabExpress berkomitmen untuk membantu wirausahawan lokal untuk berkembang. Di Balikpapan, GrabExpress hadir sebagai langkah Grab untuk menjadi everyday superapp dengan memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan kurir instan yang andal, mudah, dan aman. Melalui seminar pemasaran digital ini, kami mengajak wirausahawan lokal untuk memanfaatkan pendekatan pemasaran digital bisnis dengan efisien dalam mencapai target bisnis 2019. Seminar ini mendukung komitmen berkelanjutan Grab yang terangkum dalam Masterplan 2020 Grab 4 Indonesia untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital Indonesia sebagai kekuatan Indonesia di masa depan melalui akselerasi pertumbuhan bisnis e-commerce.”

Praktisi pemasaran digital Achmad Solihin, yang turut menjadi pembicara dalam seminar ini menjelaskan, “UMKM memiliki peran dalam menunjang kegiatan ekonomi nasional, terutama untuk mengatasi persoalan pengangguran dan kesenjangan antar sektor. Penguatan terhadap ekonomi skala kecil dan menengah menjadi prioritas menuju terciptanya fundamental ekonomi yang kokoh. Seminar hari ini diharapkan bisa memberikan kiat-kiat praktis yang dapat segera diterapkan wirausahawan-wirausahawan di Balikpapan untuk terus mendorong pertumbuhan bisnis mereka. Dengan banyaknya kemudahan yang ditawarkan di era digital ini, termasuk jasa pengiriman online seperti GrabExpress, pertumbuhan bisnis akan semakin mudah dan cepat. Saya berharap pelatihan semacam ini dapat dilakukan di kota-kota lainnya di Indonesia untuk memperkaya pengetahuan wirausahawan lokal.”

Saat ini, layanan GrabExpress telah tersedia di 139 kota di Indonesia, dari Sabang hingga Merauke. Pengguna di Balikpapan dapat menikmati layanan GrabExpress menggunakan armada GrabBike dengan berbagai fitur termasuk:

  • Interface lebih ramah: Alur pemesanan yang telah diperbarui dengan tampilan lebih mudah dan sederhana. Daftar kontak telepon yang tersimpan pada ponsel cerdas kini juga terintegrasi langsung dengan aplikasi Grab, memudahkan memilih dan mengisi rincian kontak penerima barang saat melakukan pemesanan layanan.
  • Multi Concurrent Booking: Pengguna juga dapat melakukan hingga 10 pemesanan dalam waktu yang bersamaan.
  • Pengiriman instan: Pengiriman dan penerimaan barang dilakukan pada hari yang sama dengan ketersediaan armada GrabBike yang memadai.
  • Jaminan keamanan: Pengiriman barang kini lebih aman dengan adanya asuransi barang, bukti pengiriman, dan fitur pelacakan kiriman.

“Kami melakukan pendekatan hyperlocal dengan pemahaman mendalam mengenai preferensi dan kebiasaan masyarakat lokal yang kemudian diterjemahkan ke dalam layanan kami. Kami berharap Grab dapat menjadi aplikasi terintegrasi yang semakin relevan dengan kebutuhan harian masyarakat Indonesia, sehingga mewujudkan visi kami sebagai everyday superapp pertama di Asia Tenggara.” tutup Mediko.

Kunjungi pusat informasi media kami di negara lain

Ikuti perkembangan terbaru melalui sosial media kami

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Instagram
  • Twitter
Bisnis

Grab Luncurkan GrabRewards untuk Membuat Perjalanan Sarat Manfaat

Grab hari ini mengumumkan GrabRewards, loyalty program regional pertama di Asia Tenggara untuk penumpang layanan pemesanan kendaraan, sekaligus menandakan satu tahun penuh kesuksesan pada tahun 2016 yang telah dilalui oleh penyedia layanan pemesanan kendaraan terdepan di Asia Tenggara ini.

Pengemudi & PelangganProduk & Teknologi

Grab Luncurkan Layanan In-app Instant Messaging, GrabChat, untuk Layanan Pemesanan Kendaraannya di Seluruh Asia Tenggara

Grab hari ini mengumumkan ketersediaan GrabChat, platform instant messaging atau pesan instan yang dibangun di dalam aplikasi Grab, untuk seluruh negara dimana Grab beroperasi di Asia Tenggara. Mulai hari ini sampai akhir minggu ini, GrabChat akan dihadirkan untuk seluruh pengguna Android dan iOS secara bertahap.