Gak Mungkin Tolak Berbuka Dengan Yang Manis

Ada yang bilang sih berbuka dengan yang manis, benar nggak sih? Nggak ada salahnya kok, bahkan kalau menurut GrabFood ini menjadi salah satu mandatory-mu saat berbuka puasa. Pasti momen buka puasa jadi lebih nikmat dan nggak ada duanya. Selain untuk mengganti energi yang hilang, makanan manis juga mudah banget didapatkan apalagi di lima merchant di GrabFood ini!

1. Martabak Orins

martabakorins.com

Menu manis seperti martabak sepertinya patut ada di meja saat berbuka puasa. Apalagi kalau ada paduan martabak telur dan manis, rasanya lengkap banget. Makanya kamu nggak boleh ketinggalan beragam varian menu #RAMERAME dari resto Martabak Orins. Di sini kamu bisa mendapatkan martabak manis dengan topping favoritmu. Yang paling laris di sini adalah Martabak Manis Coklat Kacang Wijen Sedang dan Martabak Keju Spesial Sedang. 

2. HAUS!

Berbuka dengan yang manis dan segar pastinya. Apaan ya enaknya? Ya, HAUS! dong jawabannya. Pastinya HAUS! memiliki beragam menu minuman manis yang bakal menyegarkan momen buka puasamu bersama keluarga. Ada beberapa menu paling laris yang wajib kamu cobain seperti Large Choco Lava Milo, Regular Ice Mango Yakult, dan Large Choco Avocado.

3. J.Co

instagram.com/jcoindonesia

Bosan buka pakai kolak atau gorengan? Mau coba yang beda? Cobain dong berbuka dengan yang manis seperti donat J.CO. Dijamin bakal ketagihan, selain manis, donat J.CO juga lumayan untuk mengganjal perut sebelum shalat tarawih. Buat dinikmati bareng keluarga bisa cobain paket Donut 2 dozen atau 1 dozen yang pastinya pas buat #RameRame. 

4. D'Crepes

instagram.com/d_crepes

Cobain nikmatnya berbuka dengan makanan yang crispy dan manis seperti crepe misalnya. Di resto D’Crepes, kamu nggak cuma bisa memilih kulit yang renyah, tapi juga yang soft lho. Untuk menu yang patut kamu cobain adalah Choco Cheese, Banana Choco Cheese, Silverqueen Crepes dan pastinya Choco Peanut. Kamu mau cobain yang mana nih? Langsung aja, cus lewat GrabFood deh. 

5. Chatime!

Kangen nge-boba selama di rumah aja? Pengen buka puasa pakai boba? Kenapa nggak gitu lho? Apalagi sekarang Chatime sudah punya menu ‘Gede Banget’ yang berisikan 1 liter! Puas deh bisa bagi-bagi sekeluarga. Untuk menu ‘Gede Banget’ ini ada pilihan varian seperti Milk Tea, Hazelnut Chocolate dan Honey Lemon. Kamu juga bisa dapetin berbagai promo diskon lainnya dari GrabFood. 

Nggak hanya lima resto di atas, kamu bisa dapetin promo menu #RameRame untuk berbuka puasa bareng keluarga lewat GrabFood. Tinggal cari deh menu berbuka dengan yang manis versi kamu di GrabFood.