K-Food enak di Jakarta

9 Makanan Korea Halal di Jakarta

Pengaruh Hallyu atau Gelombang Korea telah merebak di Indonesia sejak satu dekade ini. Tak hanya tontonan drama Korea atau musik K-Pop yang digandrungi, makanan Korea pun telah memiliki penggemarnya sendiri. Restoran Korea menjamur di negeri ini, dan hal ini disambut secara positif mengingat makanan Korea cukup cocok dengan lidah masyarakat Indonesia. 

Nah, buat kamu yang ingin menikmati makanan Korea yang halal, baca dulu pilihannya di sini.

1. Mujigae Resto

Makanan Korea: Jjajangmyeon dari Mujigae Resto

Nikmati gurih dan manisnya Jjajangmyeon dari Mujigae Resto. (Foto: Instagram @mujigaeresto)

Mujigae Resto merupakan restoran Korea halal pertama di Indonesia. Mendapatkan sertifikat halalnya pada tahun 2017, Mujigae Resto menyajikan makanan Korea yang diolah dari bahan yang segar dan berkualitas. Tak hanya makanan Korea, hiburan yang disediakan di restoran Korea ini juga bernuansa Korea. Tapi kalau kamu enggan datang langsung ke restoran Korea ini, kamu bisa memesan melalui aplikasi GrabFood. Rekomendasi kami? Jjajangmyeon, tteokbokki, dan berbagai paket nasinya yang sudah dilengkapi dengan daging sapi/ayam, sup oden, kimchi, dan ocha.

Harga: Rp 25.000 – Rp 65.000

Jam buka: berbeda di setiap cabang

 

2. Taeyang Sung

Makanan Korea: K-Noodle dari Taeyang Sung

Sajian Nikmat K-Noodle dari Taeyang Sung. (Foto: Instagram @taeyangsung.id)

Memproklamirkan diri sebagai The World’s Best K-Noodles, Taeyang Sung menyajikan ragam kreasi mie ala Korea seperti jjajangmyeon dan jjampong (psst, haemul jjampongnya favorit, lho). Walaupun berjudul K-Noodles, tetapi Taeyang Sung juga menyediakan menu non-bakmi lainnya. Kalau lagi ingin cemal-cemil aja, cobain tangsoyook (ayam asam manis) atau tteokbokkinya. Lagi ingin mencoba bermacam-macam lauk khas Korea? Pesan saja jjamjatang yang langsung menawarkan tiga lauk sekaligus dalam satu piring sajian: tangsoyook, jjajang (mie kedelai hitam), dan jjampong (sup seafood). Semuanya dijamin halal.

Harga: Rp 45.000 – Rp 150.000

Jam buka: 10.00 – 21.30

 

3. SamWon Express

Makanan Korea: Nasi Goreng Kimchi dari SamWon House

Kimchi Bokumbab atau Nasi Goreng Kimchi dari SamWon House. (Foto: Instagram @samwongroup)

SamWon Express menyajikan menu Korea yang sangat beragam dan semuanya halal karena daging yang digunakan hanya antara ayam, sapi, atau salmon. Salah satu menu favoritnya adalah tteokbokkinya yang kenyal dengan rasa manis pedas asam. Sedangkan untuk kuah-kuahan, yang biasa banyak dipesan adalah jeonggol yang mirip dengan shabu ala Jepang tetapi ditemani dengan kuah kaldu yang sangat gurih. Mau yang simple, mengenyangkan, tapi juga Korea banget? Tentu saja nasi goreng kimchi. Seru kan pilihan menu Korea di sini?

Harga: Rp 10.000 – Rp 110.000

Jam buka: 11.00 – 22.00

 

4. Kkuldak

Makanan Korea: Sajian dari Kkuldak

Crispy Chicken Skin dari Kkuldak Terfavorit. (Foto: Instagram @kkuldak.id)

Dalam bahasa Korea, kata “kkul” berarti madu, dan “dak” berarti ayam. Terjemahan ini sudah sangat menggambarkan menu apa yang disuguhkan oleh Kkuldak: ayam madu dengan pilihan empat rasa, yaitu original, spicy, sweet and sour, dan peanut karage yang tinggal dipilih sesuai selera. Sudah hadir menemani foodies di Indonesia sejak 2013, kkuldak ini cocok banget di lidah orang sini karena campuran rasa manis-gurihnya ketika menggigit si ayam madu. Potongan ayam dan kemasannya pun praktis sehingga gampang dibawa kemana-mana, dan disantap di mana pun. Mau makan bareng nasi atau dijadikan snack, sama-sama enaknya, lho.

Harga: Rp 35.000 – Rp 100.000

Jam buka: 10.00 – 21.30 (berbeda di masing-masing restoran)

 

5. Han Gang

Makanan Korea: Nasi Goreng Kimchi dari Han Gang

Nasi Goreng Kimchi yang Menggugah Selera dari Han Gang. (Foto: Instagram @ hangangrestaurant)

Han Gang harus masuk daftar utamamu jika ingin berburu makanan Korea halal di Jakarta. Restoran ini menyajikan berbagai jenis Korean BBQ halal yang juga bisa dihidangkan secara siap saji. Untuk makan per orangan, salah satu menu andalannya adalah Nasi Goreng Kimchi dan Bulgogi Bibimbap, yaitu nasi aduk khas Korea yang disajikan dengan potongan sayuran dan daging sapi bulgogi yang kemudian diaduk dengan saus merah Korea gochujang. Untuk makan meja bersama keluarga, kamu bisa coba pesan sup samgyetang yang segar dan sehat, bulgogi set komplit, dan japchae. Semuanya ini bisa dipesan lewat GrabFood, lho, untuk makan Korea santai di rumah bersama keluarga.

Harga: Rp 50.000 – Rp 500.000

 

6. Mr. Kang

Makanan Korea: Yangnyum Chicken Rice Bowl dari Mr. Kang

Yangnyum Chicken Rice Bowl dari Mr. Kang yang Enak Banget. (Foto: Instagram @ mrkang.jkt)

Mr. Kang menyajikan makanan Korea halal kekinian rice bowl dengan harga yang cukup bersahabat. Menu favoritnya adalah Yangnyum Chicken Rice Bowl yang terdiri dari kimchi, mie ala Korea, rumput laut, dan tentunya daging ayam yang diolah dengan bumbu yummy khas Korea. Kalau mau cemal-cemil, tteokbokki kejunya asyik untuk dimakan sendiri maupun rame-rame.

Harga: Rp 37.000 – Rp 63.000

Jam buka: 11.00 – 21.00

 

7. Jajan Korea

Makanan Korea: Tteokbokki dari Jajan Korea

Sajian Tteokbokki dari Jajan Korea. (Foto: Instagram @jajankorea.id)

Sesuai dengan namanya, Jajan Korea adalah gerai makanan Korea yang menyajikan jajanan khas Korea, tteokbokki, yang terbuat dari tepung beras dimasak dalam bumbu gochujang. Tteokbokki ini bentuknya seperti batang silinder dan rasanya pedas manis. Di negeri asalnya, tteokbokki banyak dijual di pinggir jalan dan dikonsumsi sebagai snack. Di Jajan Korea, kamu bisa mendapatkan beragam pilihan menu modifikasi tteokbokki dengan tambahan keju mozzarella atau telur. Pilihan rasanya pun bisa original atau spicy. Yuk, nge-tteokbokki!

Harga: Rp 18.000 – Rp 30.000

Jam buka: 10.00 – 21.00

 

8. Saranghae Korean Food Cafe

Makanan Korea: Tteokbokki Mozzarella dari Saranghae

Sajian Tteokbokki Khas Korea dari Saranghae yang Lezat. (Foto: Instagram @saranghaekoreanfood)

Saranghae adalah restoran makanan Korea halal yang berlokasi di Tanjung Duren, Jakarta Barat. Restoran Korea ini menyajikan berbagai macam menu khas Korea yang menggugah selera dengan tempat yang nyaman untuk disinggahi. Menu favoritnya adalah tteokbokki yang juga berisikan fishcake, kubis, dan telur. Sausnya kental pedas dengan rasa gurih legit, sedangkan tekstur tteokbokkinya lembut kenyal. Enak banget deh pokoknya!

Harga: Rp 25.000 – Rp 100.000

Jam buka: 10.00 – 22.00

 

9. Kyochon

Makanan Korea: Chicken Steak dari Kyochon

Chicken Steak ala Korea dari Kyochon. (Foto: Instagram @kyochon_id)

Kyochon adalah salah satu restoran ayam goreng Korea yang menawarkan hidangan Korea halal dengan menu andalan paha ayam dengan bumbu Korea. Bumbu ini hadir dengan tiga pilihan rasa: original series yang asin dan gurih, red series yang pedas dan manis, serta honey series yang gurih dan manis. Setiap ayam di Kyochon dibumbui baik sebelum dan sesudah penggorengan sehingga gurihnya sampai ke gigitan terakhir. Tekstur luarnya pun renyah dan tidak terlalu berminyak, sehingga kalau sudah menyentuh lidah, biasanya sih makannya bakal susah berhenti.

Harga: Rp 50.000 – Rp 200.000

Jam buka: berbeda di setiap cabang

 

Nah, lengkap sudah daftar restoran Korea halal di Jakarta untuk kamu pilih. Bikin ngiler kan semuanya? Menikmati  makanan Korea sekarang tidak lagi harus datang ke restorannya langsung. Kalau lagi kangen, bisa banget kok minta dibawain sama abang GrabFood. Tinggal pilih dan pilah, datang deh makanan Koreamu. Pesan, yuk!