Icip-icip makanan khas Bali

7 Makanan Khas Bali Murah yang Wajib Dicoba

Makanan khas Bali tidak hanya melulu ayam betutu atau nasi campur Bali, lho. Ada beragam masakan asli Bali lainnya yang enaknya nggak kalah dengan teman-temannya yang lebih populer. Di antaranya adalah nasi jinggo yang mirip nasi kucing ala Jawa Tengah, tipat cantok yang sekilas mirip gado-gado tetapi nuansa rasanya berbeda, bebek garing atau yang lebih sering disebut bebek crispy, hingga ayam betutu dengan saus melimpah ruah.

Ini dia 7 makanan khas Bali di area-area populer Bali seperti Denpasar, Ubud, Kuta, Canggu, dan Seminyak yang wajib dicoba.

1. JINGGO OM GUNDUL, DENPASAR

Makanan Khas Bali: Jinggo Om Gundul

Nasi Jinggo dari Jinggo Om Gundul: Mungil dengan rasa yang melimpah.

Untuk nasi jinggo yang benar-benar mungil, cobain deh Jinggo Om Gundul. Selain variasi dagingnya banyak, kamu bisa memilih mau pakai saus semat merah atau sambal matah. Daging ayam, sapi, atau ikan pindangnya bisa ditemani dengan pilihan nasi putih atau nasi kuning. Sebagai pelengkap, temani nasi mungilmu dengan sate ayam, pepes ayam, tahu isi, atau gorengan tempe supaya nikmatnya makin maksimal. Mumpung porsinya mungil, cobain deh berbagai macam menunya karena makan disini biasanya baru puas setelah porsi ketiga.

Budget: < Rp 50.000/orang

2.  AYAM BETUTU PAK MAN, KUTA

Makanan Khas Bali: Ayam Betutu Pak Man

Saus kaldu betutu Pak Man yang melimpah ruah. (Foto: Instagram @ayambetutupakman)

Pasti kamu sering mendapat rekomendasi Ayam Betutu Pak Man yang khusus menjual ayam dan bebek betutu ini. Memesan makanan disini sangatlah ringkas. Langsung pilih antara ayam atau bebek, porsi satu ekor atau setengah ekor, lalu tambahkan beberapa porsi sayuran plus nasi hangat. Komplitlah kenikmatan nuansa Bali di lidah. Saus kaldu betutunya yang melimpah ruah membuat perut keroncongan dan kangen untuk terus-terusan memesan.

Budget: < Rp 100.000/orang

3. MURNI’S WARUNG, UBUD

Makanan Khas Bali: paket ayam betutu Murni’s Warung

Tampilan sepiring paket ayam betutu di Murni’s Warung yang dilengkapi dengan lawar, sambal matah, lalapan, dan nasi kuning. (Foto: Instagram @murniswarung_ubud)

Sebagai salah satu rumah makan Bali pertama di Ubud yang berdiri sejak 1974, Murni’s Warung boleh dijadikan pilihan untuk santap istimewa karena membawa pesona Bali yang kental. Hidangan Murni’s Warung ini biasanya cocok banget di semua lidah, baik  penyantap lokal maupun wisatawan asing. Rekomendasi kami adalah Bebek Betutunya yang lembut dengan kaldu melimpah, serta sate ayamnya. 

Murni’s Warung memang tampak sederhana dari tampak depannya, tetapi ketika sudah  masuk ke dalam, kamu dapat menikmati pemandangan indah saat bersantap. Dari area makannya terlihat hamparan pepohonan hijau dan terdengar suara gemericik air sungai. Tetapi jika kamu lebih ingin temu kangen dengan masakan dari Murni’s Warung, boleh langsung dipesan saja lewat aplikasi GrabFood yang akan mengantarkan hidangan favorit ke lokasimu. 

Budget: < Rp 100.000/orang

4. NASI AYAM KEDEWATAN BU MANGKU, UBUD DAN SEMINYAK

Makanan Khas Bali: Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku

Serunya sepiring Nasi Ayam Kedewatan besutan Bu Mangku. (Foto: Instagram @nasiayamkedewatan)

Tak perlu jauh-jauh ke Ubud, Nasi Ayam Kedewatan Bu Mangku ada di dekat kamu-kamu yang tinggal di Seminyak. Selama bertahun-tahun, Bu Mangku sukses menjalankan restorannya hanya dengan satu menu saja, pertanda bahwa rasanya tidak main-main. Dalam sepiring Nasi Ayam besutan Bu Mangku, kamu bisa menikmati ayam suwir betutu, ayam goreng kering, urap sayur, telur pindang, sate lilit, dan sambal khas Balinya yang mantap pedasnya. Kalau sedang kangen Nasi Ayam Kedewatan dan tinggal di Seminyak, nasi ayam Bu Mangku ini boleh dijadikan pilihan utama.

Budget: < Rp 100.000/orang

5. WARUNG EROPA, CANGGU

Makanan Khas Bali: Warung Eropa

Our “Famous” Crispy Duck: bebek garing ala Bali dari Warung Eropa yang bikin ngiler.

Tersembunyi di antara hiruk-pikuknya Canggu, Warung Eropa sekilas tampak hanya menawarkan menu Eropa atau western. Tetapi, ternyata banyak juga menu khas Balinya yang nikmat seperti Our “Famous” Crispy Duck, menu bebek garing ala Balinya yang nikmat sangat dan merupakan salah satu favorit disini. Selain itu, disini juga ada menu-menu seperti Bebek Ungkep Pandan, Smoked Duck, atau Dory Meuniere yang bikin penasaran. Bagi yang membawa teman wisatawan dari luar negeri, pas banget untuk mampir kesini.

Budget: < Rp 150.000/orang

6. MADE’S WARUNG, SEMINYAK DAN KUTA

Makanan Khas Bali: Made’s Warung

Nasi Campur Bebek To-Too yang terkenal dari Made’s Warung.

Sebagai masakan Bali kelas internasional, kamu bisa menikmati berbagai variasi nasi campur Bali yang disajikan oleh Made’s Warung. Menariknya, disini kamu bisa memesan setengah porsi nasi campur Bali, atau nasi goreng yang disajikan dengan setengah porsi gado-gado sehingga kalau kamu tipe penyantap mini, cocok banget mencoba Made’s Warung.

Selain itu Made’s Warung juga menyediakan berbagai variasi nasi yang menarik. Dari Nasi Campur Vegetarian, Nasi Goreng A La Made yang khas, dan Nasi Campur Bebek atau Ayam To-Too (yes, betutu). Made’s Warung memang juaranya hidangan nasi.

Budget: < Rp 150.000/orang

7. BEBEK TEPI SAWAH, KUTA

Makanan Khas Bali: bebek garing Bebek Tepi Sawah

Bebek garing Bebek Tepi Sawah dengan sambal matahnya yang enak banget. (Foto: Instagram @bebektepisawah)

Merek restoran ini memang sangat terkenal, bahkan cabang-cabangnya sudah merambah di kota-kota lain luar Bali. Tetapi tentu saja tidak ada yang mengalahkan nikmatnya bersantap langsung di tempat aslinya: Bali. Memiliki dua cabang di Kuta, Bebek Tepi Sawah juga bisa dipesan melalui aplikasi Grab. Jadi kalau sedang kangen dengan si bebek garing Bebek Tepi Sawah atau idola kulineran Bali lainnya seperti Tepi Sawah Grilled Duck, Ayam atau Bebek Betutu, dan Sate Lilit Ayam, kamu tidak perlu capai-capai pergi ke restorannya dan mengantri panjang.

Budget: < Rp 150.000/orang

Untuk kamu yang ingin liburan santai di Bali atau mager di rumah pas akhir mingguan, yuk, jadikan harimu lebih berwarna dengan aneka masakan Bali. Ketujuh tempat di atas citarasanya Bali banget dan harganya pun bersahabat. Manfaatkan fitur baru Grab yang bisa melakukan multiple order atau memesan dari beberapa tempat sekaligus supaya kulineranmu makin terasa komplit dan nikmat.

Sebagai aplikasi pengantar makanan ternama di Asia Tenggara, GrabFood berupaya untuk mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan dengan mengedepankan segala usaha yang lebih berkepanjangan. Dimulai dari mengurangi pemakaian plastik sekali pakai di bulan Oktober 2019, GrabFood Bali juga akan mengutamakan restoran-restoran ramah lingkungan dan menjadi pionir dalam penggunaan peralatan yang bisa dipakai lagi untuk pengiriman yang lebih ‘hijau’.