Pelatihan Keselamatan Berkendara

Banner-ID

Kami selalu berusaha melakukan yang terbaik demi menjamin keselamatan Anda. Grab merupakan platform ride-hailing pertama yang bekerja sama secara proaktif dengan berbagai industri terkait untuk memastikan keamanan para penumpang dan mitra pengemudi. Salah satu hal yang kami lakukan adalah memberikan pelatihan keselamatan berkendara bagi seluruh mitra pengemudi GrabBike.

Grab menempatkan keamanan sebagai prioritas utama, hal ini dibuktikan dengan investasi besar yang Grab lakukan dalam meningkatkan keterampilan berkendara aman bagi para pengemudi kami. Hal ini melingkupi kerja sama dan kolaborasi dengan penyedia jasa pelatihan terbaik yang akan membina para mitra pengemudi GrabBike selama masa pelatihan keselamatan berkendara.

Thailand: Kolaborasi dengan A.P. Honda sejak Maret 2016

TH_TopCover-4

Vietnam: Kolaborasi dengan Honda Vietnam sejak Februari 2016

VN_TopCover-5

Indonesia: Kolaborasi dengan Indonesia Defensive Driving Center sejak tahun 2015, dengan Solusi Gemilang Nusantara pada Januari 2016, dan dengan Pusat Pendidikan Lalu Lintas Polisi Republik Indonesia pada Maret 2016

ID_TopCover-2

Filipina: Grab memiliki pelatih keselamatan berkendara yang berpengalaman mengajar di Pusat Keselamatan Berkendara terkemuka di Filipina.

PH_TopCover-3

Grab mewajibkan pelatihan keselamatan berkendara bagi seluruh mitra pengemudinya. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berkendara mereka, baik secara teori maupun praktek. Selain itu, mereka juga diberikan pemahaman tentang kesadaran keselamatan, peraturan lalu lintas, bagaimana menghadapi keadaan darurat di jalan, perawatan kendaraan, pentingnya alat pelindung diri, serta saran-saran terbaik dalam membawa penumpang dan/atau paket menggunakan sepeda motor mereka.

Layanan GrabBike tersedia di Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam – di mana seluruh pengemudi GrabBike diwajibkan mengikuti pelatihan berkendara aman sebagai bagian dari komitmen Grab untuk menetapkan standar keamanan yang lebih tinggi dari standar industri.

Sejak pertama kali diimplementasikan, pelatihan keselamatan berkendara ini telah menunjukan dampak yang positif. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia [1], 36 persen dari angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas di Indonesia, disebabkan oleh kendaraan roda dua atau tiga. Meskipun GrabBike merupakan salah satu dari jaringan transportasi roda dua terbesar di Asia Tenggara, tingkat kecelakaan lalu lintas kami di Indonesia jauh lebih rendah dibandingkan dengan angka yang dicatat secara nasional. Dengan inisiatif keselamatan baru dari Grab yang disesuaikan dengan modul pelatihan pelayanan penumpang serta kode etik keselamatan GrabBike, kami berupaya agar angka tersebut dapat lebih rendah lagi.

_______________________________________________________________________________

[1] Organisasi Kesehatan Dunia: Global Status Report on Road Safety 2015

Masih mencari solusi bertransportasi atau pengiriman paket terbaik? Bersama Grab, nikmati kenyamanan perjalanan Anda. Grab menyediakan layanan transportasi dan pengiriman paket dengan aman dan nyaman. Grab, solusi bertransportasi dalam satu aplikasi.

Masukan dari Anda, sangat berarti untuk kami. Saran atau komentar dapat dikirimkan ke safety@grab.com.

Terakhir di perbarui pada 20 April 2016 I Diposkan oleh Tim Keselamatan Grab.