Grab Indonesia – 8 Penyebab stres Ketika Bekerja di Kantor Seharian

Menurut survei The American Institute of stress, sebanyak 29% pekerja merasa stres di tempat kerjanya. Tidak hanya membuat kinerja menurun, stres di tempat kerja juga memicu munculnya berbagai masalah kesehatan. Jika tidak segera ditangani dengan baik, stres kerja dapat membuat seseorang sering mengalami sakit kepala, sakit perut, kesulitan tidur, kelelahan, dan berisiko mengalami cedera di tempat kerja.

Oleh karena itu, sebagai pekerja kamu harus lebih memperhatikan kondisi tubuhmu agar bisa melakukan aktivitas dengan maksimal. Lalu apa saja sebenarnya penyebab stres di tempat kerja? Berikut ini beberapa penyebab stres kerja yang dilansir dari beberapa sumber.

Beban kerja tinggi

Tumpukan pekerjaan yang terlalu banyak sering membuat seseorang menjadi kewalahan dan mengharuskan untuk lembur. Apalagi jika ditambah target yang harus dicapai. Bekerja terlalu berat dan overtime merupakan hal yang dapat mengakibatkan munculnya gejala stres. 

Pada kondisi ini biasanya seseorang akan mulai mengalami tekanan yang begitu berat, kurangnya waktu istirahat, atau sakit kepala. Oleh karena itu, untuk mencegah stres karena faktor ini, kamu perlu pintar membagi waktu dan memprioritaskan pekerjaan yang paling mendesak terlebih dahulu agar tidak terjadi hal-hal yang dapat berisiko stres. 

Baca Juga: Mau Kerja Sampingan? Ini 4 Pekerjaan yang Cocok Dilakukan Karyawan Kantoran

Kurangnya kemampuan kerja

Ketika kamu kurang menguasai ilmu, kemampuan, atau kompetensi di bidang pekerjaan yang kamu geluti sekarang, maka kemungkinan kamu bisa mengalami stres. Hal ini biasanya ditandai ketika kamu sering mendapat revisi atau teguran dari atasan atas hasil kerja yang kurang memuaskan. Kondisi ini sering terjadi pada pekerja magang atau junior. 

Untuk mengatasi ini, kamu bisa memperbanyak ilmu atau meningkatkan kemampuan dengan mengikuti pelatihan, seminar, atau kegiatan yang bisa mengembangkan kompetensi. Perusahaan yang baik biasanya memberikan kesempatan dan biaya bagi karyawan yang ingin mengembangkan kemampuannya. Selain itu, kamu juga bisa mengikuti berbagai webinar gratis secara online.

Kebijakan perusahaan tidak jelas

Masih ada banyak orang yang terlalu meremehkan kebijakan dari perusahaan. Padahal, kebijakan perusahaan yang tidak jelas juga bisa menjadi penyebab stres dalam dunia kerja.

Ketika perusahaan membuat kebijakan tanpa rencana matang, hal ini membuat kebijakan tersebut terlihat tidak jelas sehingga membuat karyawan merasa bingung. Jika kondisi ini terus diabaikan, maka memberikan peluang stres bagi karyawan yang bekerja di perusahaan tersebut.

Konflik dengan rekan kerja

Ketika bekerja pasti kamu akan mengalami perbedaan pendapat atau ketidakcocokan dengan rekan kerja lainnya. Hal ini tentu wajar terjadi di dunia kerja, namun untuk menghindari masalah akibat perbedaan pendapat, kamu perlu mengontrolnya dengan baik. Jika tidak, nantinya konflik ini justru dapat meningkatkan tingkat stres yang akan membuat pekerjaan menjadi terganggu. 

Jika hal ini yang terjadi, maka cobalah menyelesaikan permasalahan dengan kepala dingin. Bicarakan baik-baik hingga menemukan jalan keluar yang tepat. Hindari membawa sentimen pribadi dalam pekerjaan dan cobalah untuk selalu menjaga hubungan yang baik selama di dunia kerja.

Kehilangan minat kerja

Terkadang beberapa pekerja sering merasa kehilangan minat atau jenuh terhadap pekerjaannya. Bahkan tidak jarang dari mereka yang sudah tidak lagi memiliki hasrat untuk menyelesaikan pekerjaannya. Ketika minat kerja hilang, pekerja pun tidak merasakan semangat saat pekerjaan yang mereka lakukan mencapai target.

Kondisi ini sering disebut dengan burnout atau stres kronis di mana pekerja mengalami lelah secara fisik, mental, dan emosional akibat pekerjaannya. Jika kamu mengalami hal ini cobalah untuk segera menemukan penyebabnya. Setelah itu, bicarakan dengan atasan atau rekan kerja untuk mendapatkan saran atau solusi atas kondisi kamu. 

Fasilitas dan waktu kurang memadai

Penyebab lain dari stres saat bekerja juga bisa menyangkut fasilitas dan waktu yang kurang memadai. Sebab, fasilitas dan waktu dalam dunia kerja seperti ini akan berperan yang penting atas kinerja. Jadi, ketika fasilitas dan waktu itu sendiri terdapat kekurangan di dalamnya, maka kinerja dan stabilitas mental kamu pun bisa menurun.

Baca Juga: Mau Ambil Pekerjaan Sampingan Tanpa Ganggu Pekerjaan Utama? Ini Cara Mengatur Waktunya! 

Upah terlalu rendah

Tidak semua perusahaan menawarkan upah atau gaji yang tinggi kepada karyawannya, ada juga beberapa perusahaan yang terkadang menawarkan gaji tidak sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan. Dengan gaji yang terlalu rendah, maka kamu bisa saja menjadi minder dan tidak berharga, sehingga akan lebih mudah terkena kondisi stres akibat pekerjaan.

Kurangnya apresiasi atau dukungan

Terkadang apresiasi dari atasan maupun rekan kerja mampu meningkatkan kinerja dan produktivitas. Tanpa adanya apresiasi dan dukungan, maka bisa saja membuat kamu merasa tidak percaya diri dengan kemampuanmu dan menjadi kurang nyaman di tempat kerja. 

Jika kamu dalam situasi yang tidak menyenangkan dan penuh tekanan ini, maka stres pun bisa datang. Bayangkan saja jika setiap hari kamu berada di ruangan yang orang-orang di dalamnya tidak menyukai pencapaianmu. Atau bahkan ketika kamu kesulitan dalam pekerjaan tidak ada yang membantu. Tentu hal ini akan berdampak kepada psikologis dan emosional kamu.

Cara yang bisa kamu lakukan adalah cobalah untuk tetap fokus pada pengembangan diri dan menghasilkan banyak prestasi. Namun, jika kamu ingin keluar dari lingkaran toxic, cobalah atur strategi resign dan mencari pekerjaan lain. 

Jika kamu sudah tidak tahan dengan lingkungan pekerjaanmu dan ingin segera resign, kamu bisa mencari pekerjaan lain sambil menjadi mitra Grab. Dengan menjadi mitra Grab, kamu bisa mengatur waktu secara fleksibel dan tidak perlu khawatir masalah kebijakan atau aturan perusahaan yang tidak jelas.

Baca Juga: Daftar Menjadi Mitra Grab Secara Online, Sat Set Sat Set, Cuan di Tangan! 

Selain itu, dengan menjadi mitra Grab, kamu bisa mendapatkan penghasilan yang cukup besar, terutama jika kamu menjalaninya dengan optimal dan maksimal. Nah, bagi kamu yang ingin mendaftar menjadi mitra Grab, kamu bisa melakukan pendaftaran melalui website resmi Grab di https://register.grab.com/id atau download aplikasi Grab.

Setelah berhasil melakukan pendaftaran online, kamu akan mendapatkan SMS konfirmasi yang berisi undangan untuk proses verifikasi ke kantor cabang Grab terdekat. Pastikan kamu membawa dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, SIM, STNK, dan SKCK untuk mempermudah proses verifikasi. Jika verifikasi berhasil, maka hal selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah menyelesaikan training dan tes online sebelum kamu mengambil orderan GrabBike. 

Sumber:

  • https://myrobin.id/untuk-bisnis/penyebab-stress-kerja/
  • https://mekari.com/blog/stresss-kerja/#7_Penyebab_Terjadinya_Kondisi_stresss_Akibat_Pekerjaan