Press Centre

Social Impact & SafetyTech & Product

Dukung Masyarakat Kejar Resolusi Baru, GrabFood Luncurkan Gerakan Jangan Lupa Makan

GrabFood, layanan pesan-antar makanan #1 yang paling sering digunakan di Indonesia[1], hadir dengan semangat untuk mendukung setiap orang dalam mewujudkan beragam resolusi dan harapan pada tahun yang baru ini dengan meluncurkan Gerakan Jangan Lupa Makan di tanah air.

  • GrabFood telah memecahkan rekor dunia sebagai Pengantaran Paket Makanan Pertama secara Serentak dan Terbanyak dari Museum Rekor-Dunia Indonesia (MURI) dengan mengantarkan 10.000 paket makanan di lima kota besar Indonesia
  • Pelanggan juga bisa membeli makanan dan minuman untuk mitra pengantaran GrabFood yang sedang menunggu di mitra GrabFood
  • Berbagai fitur dan layanan GrabFood siap bantu kamu untuk makan lebih teratur demi mencapai resolusi baru di tahun 2020

Jakarta, 17 Januari 2020 – Sibuk bukan alasan untuk lupa makan! GrabFood, layanan pesan-antar makanan #1 yang paling sering digunakan di Indonesia[1], hadir dengan semangat untuk mendukung setiap orang dalam mewujudkan beragam resolusi dan harapan pada tahun yang baru ini dengan meluncurkan Gerakan Jangan Lupa Makan di tanah air. Jangan sampai kesibukan yang begitu padat dalam keseharian malah membuat kita melewatkan waktu makan, padahal makanan adalah sumber energi utama untuk beraktivitas menggapai semua resolusi dan harapan. Makanan tidak semata berperan sebagai pengisi energi, tapi juga penggerak suasana hati.

Selain kandungan gizi dan nutrisi dalam makanan, ada satu hal lain yang sering dilupakan yaitu makan secara teratur. Neneng Goenadi, Managing Director, Grab Indonesia mengungkapkan, “Banyak yang mengira kalau kapan kita makan bukanlah sebuah hal penting, yang penting hanyalah jenis makanan itu sendiri. Memang betul bahwa apa yang kita makan jelas akan berpengaruh kepada kesehatan dan tubuh kita, tapi kapan kita makan juga akan memengaruhi kesehatan kita. Bersamaan dengan datangnya tahun baru dimana banyak orang memiliki resolusi yang dapat memacu motivasi dan semangat yang baru, GrabFood mengajak setiap orang untuk membangun kebiasaan baru, yaitu makan teratur untuk mendukung aktivitas harian melalui Gerakan Jangan Lupa Makan ini.”

Sebagai bagian dari Gerakan Jangan Lupa Makan, hari ini GrabFood juga mengantarkan 10.000 paket makanan untuk mereka yang mendedikasikan sebagian besar waktunya untuk melayani kepentingan umum seperti pemadam kebakaran, polisi, dokter dan suster, pengemudi transportasi umum, dan petugas kebersihan, serentak di lima kota di Indonesia yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Makassar. Pengantaran paket makanan yang dilakukan oleh mitra pengantaran GrabFood di masing-masing kota ini juga pertama kali dilakukan di dunia dan berhasil memecahkan rekor dunia dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Kegiatan ini sepenuhnya didukung oleh mitra GrabFood: CFC, McDonald’s, Kopi Lain Hati, Carl’s Jr., Wingstop, dan Nestle Pure Life.

“Pada tahun yang baru ini, kami ingin mengapresiasi mereka yang selalu menjadikan keseharian kita lebih mudah. Hal ini didasarkan pada masukan para pelanggan GrabFood yang dikirimkan melalui microsite Gerakan Jangan Lupa Makan dan kunjungan GrabFood ke sejumlah perkantoran di Jakarta pada Desember 2019 lalu untuk meraih lebih banyak dukungan pada gerakan ini. Kami berharap para pahlawan ini juga tidak lupa makan, untuk bisa selalu beraktivitas, melayani dari hati tanpa melupakan diri sendiri,” tambah Neneng.

Para mitra pengantaran GrabFood telah bekerja dan memberikan pelayanan terbaik untuk memastikan para pelanggan GrabFood bisa mendapatkan kenyamanan dan menerima makanan mereka secara teratur setiap harinya juga tak luput dari perhatian. Sebagai bentuk apresiasi, selain akan menggelar acara di Bandung, Bali, Medan, Makassar, Yogyakarta, dan Semarang untuk mereka pada akhir Januari mendatang. GrabFood juga bekerja sama dengan sejumlah mitra GrabFood untuk menyediakan menu makanan atau minuman yang bisa kamu beli untuk para mitra pengantaran yang sedang menunggu makanan kamu diantar. Caranya sangat mudah, sama seperti kamu memesan makanan lewat GrabFood seperti biasa. Jika restoran yang kamu pilih berpartisipasi dalam program pilot ini, maka menu khusus untuk mitra pengantaran GrabFood akan tersedia di halaman menu restoran tersebut.

Jadi, untuk kamu yang selalu sibuk dan tidak pernah punya waktu untuk membeli makanan, jangan khawatir karena GrabFood sebagai layanan pesan-antar makanan di Indonesia siap membantu kamu kapan pun dan di mana pun supaya kamu bisa makan lebih teratur! Beberapa fitur dan layanan GrabFood yang memudahkan kamu untuk memesan makanan adalah:

  1. GrabFood Ambil Sendiri [BARU]: Fitur baru dari GrabFood yang membantu mengatur waktumu lebih efisien. Kamu bisa langsung mengambil sendiri pesananmu di restoran favorit yang telah didukung fitur ini, tanpa perlu menunggu lama! Info lanjut GrabFood Ambil Sendiri bisa dicek di tautan http://grab.com/id/food-blog/Fitur Ambil Sendiri
  2. Multi Order [BARU]: Tidak harus membuang waktu menunggu sampai 1 pesanan selesai untuk membuat pesanan lainnya. Sekarang kamu bisa pesan dari 4 restoran berbeda dalam satu waktu yang sama!
  3. Pesan Ulang [BARU]: Kategori dalam aplikasi GrabFood untuk memudahkanmu memesan kembali menu dari restoran favoritmu! Jadi, kalau kamu mau pesan lagi, tinggal klik di bagian ini. Mudah, kan?
  4. Kesayanganku [BARU]: Suka dengan salah satu menu dari sejumlah mitra GrabFood? Jangan lupa berikan “Love” untuk mereka dan para mitra GrabFood tersebut akan masuk ke laman khusus yang bisa langsung diakses saat membuka layanan GrabFood. Makanan favorit kamu jadi lebih mudah di pesan!
  5. Centang Hijau: Mitra GrabFood dengan centang hijau merupakan mitra pilihan, dimana order akan diterima langsung oleh mitra GrabFood pilihan sehingga mempercepat proses pengantaran. Berkat fitur ini, kamu bisa menikmati makanan lebih cepat!
  6. Layanan GrabKitchen: Lebih dari 40 with our merchant-partners yang tersebar di lima kota di Indonesia yaitu Jabodetabek, Bandung, Denpasar, Medan, dan Surabaya ini akan memudahkan kamu untuk memesan makanan di lebih dari satu mitra GrabFood di setiap lokasi. Jadi, kamu bisa memuaskan berbagai selera dan keinginan yang berbeda dari satu lokasi hanya dalam satu kali order lewat fitur GrabKitchen ‘All in One’!
  7. Help Center: Ada kendala untuk pesanan kamu? Seluruh ringkasan pemesanan yang telah dan sedang dilakukan bisa diakses di laman khusus. Jika ada kendala, tinggal klik riwayat pemesanan dan laporkan melalui aplikasi kamu!

Jadi jangan sampai lupa makan lagi ya! Nantikan informasi lebih lanjut mengenai program Jangan Lupa Makan persembahan GrabFood atau kunjungi Instagram GrabFood, @grabfoodid.

[1] Menurut penelitian yang dilakukan Kantar pada Kuartal 3 2019 (Juli – September), berdasarkan data pengguna platform pesan-antar makanan berbasis aplikasi dalam empat minggu terakhir yang mengklaim merk layanan pesan-antar makanan yang paling sering digunakan. | Pasar: Indonesia (Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Medan, Makassar, Yogyakarta, Denpasar, Semarang, Palembang, Manado) | Periode data: Kuartal 3 2019 (Juli – September 2019) | Basis Pengukuran: Pengguna platform pesan-antar makanan dalam 4 minggu terakhir ( N = 4,189) Metodologi: Online & Offline

 

 

Visit our country press centres

Media Inquiries

Contact the Grab media team

Follow us on Grab social channels

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Instagram
  • Twitter
Business

Grab Beta Launches GrabRewards to Make Rides Even More Rewarding

Grab today unveiled GrabRewards, Southeast Asia’s first regional loyalty programme for ride-hailing passengers, capping off a successful year for Southeast Asia’s leading ride-hailing company.

Consumers & DriversTech & Product

Grab Launches In-app Instant Messaging Service GrabChat for Ride-hailing across Southeast Asia

Grab today announced the availability of GrabChat, an instant messaging platform built within the app, across all its locations in Southeast Asia to provide a more seamless and speedier pickup to drivers and passengers.